=Hamimku

Sate Madura Adalah Makanan Favorit Keluarga

6 komentar

Hai Kawan Hamimku!

Sate atau satai adalah makanan yang diidentikkan dengan Pulau Madura atau Kota Padang. Padahal nih Kawan Hamimku, ada banyak jenis sate seperti sate ponorogo juga.


Bagiku dari segala macam jenis sate yang pernah aku coba, jenis sate yang paling aku suka adalah sate madura. Dan ternyata sate madura adalah makanan favorit keluarga kami.

Jadi yang suka sate madura dengan rasa khasnya ini tak hanya aku, tapi juga menurun ke anak-anak dan suamiku hwkakaka. Kok bisa apa istimewanya sate madura?

Sekilas Tentang Sate

Sate atau satai merupakan makanan populer dari Indonesia. Namun belum diketahui secara pasti darimanakah asal muasal munculnya hidangan daging dengan cara ditusuk ini.

Namun, menurut wikipedia diduga sate diciptakan oleh pedagang makanan jalanan di Jawa sekitar awal abad ke-19, berdasarkan fakta bahwa sate mulai populer sekitar awal abad ke-19 bersamaan dengan semakin banyaknya pendatang dari Arab dan pendatang Muslim Tamil dan Gujarat dari India ke Indonesia.

Hal ini pula yang menjadi alasan populernya penggunaan daging kambing dan domba sebagai bahan sate yang disukai oleh warga keturunan Arab. Terutama saat Hari Raya Idhul Adha, mengolah daging qurban kurang lengkap jika tak ada sate.

Jenis-Jenis Sate di Indonesia

Indonesia adalah negara yang kaya budaya pun dilengkapi dengan aneka macam makanan. Tak terkecuali sate ini. Sedangkan sate sendiri sebenarnya bisa terbuat dari berbagai jenis daging.

Ada sate ayam, sate kambing, sate sapi, bahkan ada sate babi. Tak hanya berdasarkan jenis bahan, ada lagi sate laler, sate bekicot, sate taichan, dan sate kerang. Wow banget ya!

Saking fenomenalnya, di Indonesia terdapat beberapa rumah makan yang khusus menghidangkan berbagai macam sate, seperti restoran Sate Ponorogo, Sate Blora, serta gerai Sate Khas Senayan, sebelumnya dikenal sebagai Satay House Senayan.

Eits, menariknya nih kabarnya kantor gubernur di Bandung, Jawa Barat dikenal dengan nama Gedung Sate yang merujuk kepada kemuncak (mastaka) atapnya yang menyerupai sate. Hehehe, kan aku jadi makin bersemangat nih ke Bandung.

Nah, kenapa sate madura terasa lebih istimewa dibanding sate lainnya bagi hamimku?

Sate Madura Adalah Makanan Favorit Keluarga Hamimku

Meski hingga saat ini, asal muasal munculnya makanan bernama sate di Indonesia masih berupa dugaan. Namun fakta dilapangan jika kita bilang sate khususnya di Pulau Jawa maka yang diingat dalam benak masyarakat adalah sate identik dengan orang madura.

Bicara apakah sate madura lebih enak dibanding rasa sate lainnya? Aku rasa soal rasa itu selera. Bagiku, mungkin sate madura paling enak sebab sejak kecil sudah dikenalkan dan memang enak menurut lidah keluarga kami.

Sedangkan bagi orang ponorogo atau padang lain cerita. Bisa jadi mereka akan mengatakan bahwa sate ponorogo lebih enak atau sate padang lebih enak bagi orang padang. Hal ini bicara selera dan kebiasaan yang sudah mereka terima sejak bsrtahun-tahun.

Sama halnya dengan sambal. Ada yang suka sambal dengan taste agak gurih dan pedas, ada juga yang agak ada manisnya, dan lain sebagainya. Demikian pula denganku yang lebih suka sate madura yang sebenarnya adalah makanan yang menjadi ikhtiar keluarga kami menjemput rezeki.

Yup, selain sate madura memang enak apalagi buatan ibuku. Bumbu khas untuk sate memiliki rasa berbeda dengan bumbu pecel ataupun gado-gado meskipun bahan dasarnya sama yaitu kacang.

Sebagai anak pedagang sate, seringkali aku bisa merasakan perbedaan rasa bumbu dari masing-masing pedagang. Bahkan aku bsia mengira bagaimana komposisi bahan yang ada di dalamnya.

Eits, tapi jujur saja aku tak pernah masak sate. Hanya saja hampir menjelang 20 tahun lebih aku mendedikasikan diri menyaksikan bagaimana proses pengolahan sate dan menikmatinya, hal ini membuatku auto menyadari jika ada bumbu kacang dicampur kanji atau lontong.

Yups, begitulah aku mengenal bumbu sate khususnya sate madura yang menjadi favoritku

Lalu apakah ada alasan lain yang membuat sate madura sebagai makanan favorit keluarga hamimku?

Pertama, memiliki nilai protein tinggi sebagai bahan utamanya adalah daging. Apalagi sate kepala sering menjadi favorit pelanggan di warung kami.

Kedua, rasa bumbu kacang gurih manis yang khas

Wah, kalau ini memang makin nikmat jika disajikan dalam kondisi sate yang baru diangkat dari panggangan. Sate sedikit panas dengan sepiring nasi dan lontong makin sempurna disantap dengan sambel serta irisan bawangan merah. Ah bikin lapar. Hwalkaa


Ketiga, sate madura satenya sakera seorang tokoh pejuang legenda kelahiran Pulau Madura. Ia berjuang melawan penjajahan Belanda sekitar permulaan abad ke-19. Sakera adalah seorang jagoan daerah, yang melawan perintah diktator Belanda di perkebunan tebu di daerah Bangil.

Jika dideskripsikan sakera itu memiliki tampang sangar dengan kumis lebat menggunakan pakaian bergaris merah putih, dengan celana berwarna hitam. Beliau direpresentasikan sebagai tokoh pahlawan yang tangguh tak gentar melawan penjajah.

Ya, sekilas itu tentang sate dan sakera yang membuatku ingat akan perjuangan kedua orang tuaku merantau dan menyambung hidup menjemput rezeki melalui makanan khas Madura –ini menurut kami–.

Yupi, itulah salah satu makanan yang menurutku kas di Indonesia. Jika ditanya apakah sate termasuk makanan tradisional?

Menurut kawan hamimku bagaimana?





Hamimeha
Hamimeha
Bismillah, lahir di Pulau Garam, tumbuh di kota Santri, menetap di kota Pahlawan., Saat ini suka berbagi tentang kepenulisan-keseharian-dan parenting., ● Pendidik, ● Penulis 11 buku antologi sejak 2018, ● Kontributor di beberapa media online lokal dan nasional sejak 2019, ● Praktisi read a loud dan berkisah, ● Memenangkan beberapa kompetisi menulis dan berkisah, ● Narasumber di beberapa komunitas tentang parenting dan literasi. ●

Related Posts

6 komentar

  1. Hooo toss
    Sate madura adalah makanan favorit keluargaku juga
    Anak anak paling senang kalau makan sate madura
    Apalagi saat sarapan
    Di rumah ada penjual sate madurabyang berkeliling setiap pagi

    BalasHapus
  2. Mama mertuaku juga rajin banget bikin sate. Bahkan kalau beli ayam tuh biasanya aku cuma mentok di nugget ((bikin sendiri)), mamah bisa-bisanya stock sate looh..
    Berasa banget aku gak ada apa-apanya..huhuhu~
    Dan mantap masaknya.. diberi bumbu kecap dan bawang lalu dibakar dan dimakan sama bumbu kacang.

    Yummii~
    Sate madura memang TOP!

    BalasHapus
  3. Entah kenapa, berapa kali pun mencoba beberapa tukang sate, pada akhirnya tukang sate madura lah yang jadi favorit Dan sekarang jadi langganan tetap deh.

    Bahkan saat adikku menikah, Salah satu cateringnya ya si tukang sate langganan itu. Emang enaknya gak ada lawannya deh.

    BalasHapus
  4. Anak-anak saya keduanya suka sate, apalagi yang kakaknya, paling suka sate Madura sih, meskipun menurut saya, perasaan semua sate itu sama aja rasanya, hahaha.
    Eh selain sate taican sih.
    Kalau saya suka sate, tapi nggak melulu pakai saus kacang sih, lebih suka yang polosan

    BalasHapus
  5. Sate Madura adalah hidangan sate yang paling banyak keluarga kami konsumsi karena yang jual suka lewat depan rumah dan kalau kita sedang kepengen makan sate, sate Madura adalah tujuan utama setelah itu baru deh satu-satu yang lain seperti sate taichan sate maranggi yg harus pergi agak jauh buat beli.

    BalasHapus
  6. aku juga suka sate madura. pernah nyoba sate lain tapi kurang cocok. bahkan anakku yang laki-laki juga doyan banget sama sate madura ini sampai mau beli 10 katanya

    BalasHapus

Posting Komentar